DAMPAK BERMAIN GAME ONLINE OLEH REMAJA DI KABUPATEN SANGGAU
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mendeskripsikan dampak positif maupun negatif terhadap maraknya remaja gemar bermain game online di Kabupaten Sanggau. Permasalahan dalam penelitian ini adalah Banyaknya anak remaja setingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) yang sering bolos saat jam belajar. Dari permasalahan dianalisis dengan menggunakan teori Rini (2011) terdapat empat dampak permainan internet yakni terhadap Kesehatan, Kepribadian, Pendidikan, Keluarga Dan Masyarakat dimana teori tersebut juga didukung oleh teori Weber membedakan tindakan sosial manusia ke dalam empat tipe, semakin rasional tindakan sosial itu semakin mudah dipahami: Tindakan Rasional Instrumental, Tindakan Rasional Nilai, Tindakan Afektif, dan Tindakan Tradisional. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun hasil penelitian dari penelitian ini adalah Bermain game online secara berlebihan dapat berdampak terhadap kesehatan remaja. Mulai dari sakit ringat hingga penyakit yang serius akan dirasakan para remaja penggemar game online jika masih melakukan hobinya bermain game online namun tidak diimbangi dengan pola maupun gaya hidup sehat seperti halnya makan makanan yang bergizi dan berolahraga secara rutin. Saran dalam penelitian ini adalah Diharapkan kepada orang tua dari para remaja yang gemar atau sudah kecanduan bermain game online untuk dapat memberikan sikap tegas terhadap anak-anak mereka untuk dapat menyeimbangkan antara hobi mereka bermain game dengan pola dan gaya hidup sehat yang sudah sewajibnya mereka jalani.
Kata-kata kunci: Game Online, Dampak Kepada Remaja
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract view : 966 timesPDF - 255 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Pemimpin Umum/Penanggung Jawab
Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura
Wakil Pemimpin Umum
Wakil Dekan 1 Bidang Akademik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura
Dewan Penyunting Kehormatan
Dr.H,Martoyo, MA, Dr.Herlan, M.Si, Dr.Dedi Kusnadi, M.Si, Drs.Sabran Achyar, M.Si, Prof.Dr. Sy. Ibrahim Alqadrie, Prof. Dr. A B Tangdililing, M.A., Prof. Dr. Arkanudin, M.Si, Prof. Dr. Redatin Parwadi, M.A, Dr.Lukman Jafar, M.Si, Drs.Sukamto,M.Si, Dr.Hj.Hardilina,M.Si, Dr.H.Mochtaria M.Noh, M.Si, Dr.Ngusmanto (Scopus ID: 57191224744)
Dewan Penyunting (Editorial Board)
Dr.Ira Patriani, Dr.Rusdiono, M.Si, Dra.Kartika Ningtyas, M.Si, Drs.Asmadi, M.Si, Bima Sujendra, M.Si, Dewi Utami, M.Si, Ully Nuzullian, M.Si, Dr.Hasanah, Dr.Ema Rahmaniah, Dr.Sri Maryuni, M.Si, Dr.Nurfitri Nugrahaningsih, M.Si, Dra.Yulianti, M.Si, Dra.Syarmiati, M.Si, Dr.Pardi, M.Si, Dr.Indah Listyaningrum,M.Si, Viza Juliansyah, S.Sos., M.A.
SOCIODEV, jurnal Mahasiswa S-1 Ilmu Sosiatri Fisip Untan, https://jurmafis.untan.ac.id/index.php/sociodev
Alamat: Kampus FISIP Untan Jl.Prof.Dr.H.Hadari Nawawi, Pontianak, Kalimantan Barat, Indonesia