STRATEGI PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI PROGRAM KELUARGA HARAPAN DI DESA BAKAU KECAMATAN JAWAI KABUPATEN SAMBAS

TRI KURNIATI NIM. E01112068

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan dan menganalisis strategi pemberdayaan perempuan melalui Program Keluarga Harapan yang telah terlaksana di Desa Bakau Kecamatan Jawai Kabupaten Sambas. Permasalahan mengenai kemiskinan yang disebabkan oleh rendahnya tingkat pendidikan dan kesehatan yang terjadi di Desa Bakau Kecamatan Jawai Kabupaten Sambas cukup menarik untuk diteliti mengingat telah terlaksana PKH dengan sasaran menuntaskan kemiskinan yang berbasis pemberdayaan perempuan. Strategi pemberdayaan perempuan melalui PKH di Desa Bakau Kecamatan Jawai Kabupaten Sambas menggunakan Strategi Aras Mezzo. Strategi Aras Mezzo adalah pemberdayaan dilakukan terhadap sekelompok klien. Strategi pada pemberdayaan perempuan yang dilakukan oleh PKH di Desa Bakau ini adalah berupa pendidikan dan pelatihan dan dinamika kelompok melalui pendampingan PKH yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui kegiatan pendidikan, kesehatan dan usaha. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif  melalui observasi, wawancara, dokumenasi dan studi kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pemberdayaan perempuan melalui PKH di Desa Bakau pada kegiatan pendidikan dan pelatihan dan dinamika kelompok, meningkatnya kesadaran peserta PKH  akan pentingnya pendidikan dan kesehatan dalam mewujudkan keluarga sejahtera dan mendapatkan pengetahuan dan keterampilan untuk meningkatkan kemandirian masyarakat.

 

Kata-kata kunci : Strategi, Pemberdayaan, Perempuan, dan Program Keluarga Harapan (PKH)


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26418%2Fpublika.v6i1.1394

Article Metrics

Abstract view : 1191 times
PDF - 1060 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 License.

Pemimpin Umum/Penanggung Jawab

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura

Wakil Pemimpin Umum

Wakil Dekan 1 Bidang Akademik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura

Dewan Penyunting Kehormatan

Dr.H,Martoyo, MA, Dr.Herlan, M.Si, Dr.Dedi Kusnadi, M.Si, Drs.Sabran Achyar, M.Si, Prof.Dr. Sy. Ibrahim Alqadrie, Prof. Dr. A B Tangdililing, M.A., Prof. Dr. Arkanudin, M.Si, Prof. Dr. Redatin Parwadi, M.A, Dr.Lukman Jafar, M.Si, Drs.Sukamto,M.Si, Dr.Hj.Hardilina,M.Si, Dr.H.Mochtaria M.Noh, M.Si, Dr.Ngusmanto (Scopus ID: 57191224744)

Dewan Penyunting (Editorial Board)

Dr.Ira Patriani, Dr.Rusdiono, M.Si, Dra.Kartika Ningtyas, M.Si, Drs.Asmadi, M.Si, Bima Sujendra, M.Si, Dewi Utami, M.Si, Ully Nuzullian, M.Si, Dr.Hasanah, Dr.Ema Rahmaniah, Dr.Sri Maryuni, M.Si, Dr.Nurfitri Nugrahaningsih, M.Si, Dra.Yulianti, M.Si, Dra.Syarmiati, M.Si, Dr.Pardi, M.Si, Dr.Indah Listyaningrum,M.Si, Viza Juliansyah, S.Sos., M.A.

Publika, Jurnal Ilmu Administrasi Negara Fisip Untan, http://jurmafis.untan.ac.id. Publikasi hasil penelitian yang orisinil, dilakukan setelah melalui persetujuan editor program studi. Terbit 4 (empat) kali pertahun 

Alamat: Kampus FISIP Untan Jl.Prof.Dr.H.Hadari Nawawi, Pontianak, Kalimantan Barat, Indonesia 

ID SIS (Scientific Indexing Service: Journal ID:3696