INTERAKSI SOSIAL ANTARA WISATAWAN DENGAN PENDUDUK LOKAL DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI WISATA PULAU SEPANDAN KECAMATAN BATANG LUPAR KABUPATEN KAPUAS HULU

Elisa Elisa, M sabran Achyar, M. Sabran Achyar, Syarmiati Syarmiati, Syarmiati Syarmiati

Abstract


Elisa 2021. Interaksi Sosial Antara Wisatawan Dengan Penduduk Lokal Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Di Wisata Pulau Sepandan Kecamatan Batang Lupar Kabupaten Kapuas Hulu. Skripsi. Program Studi Sosiologi. Fakultas  Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Tanjungpura, Pontianak.

Penulisan skripsi ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman mengenai interaksi sosial yang terjadi antara wisatawan dengan penduduk lokal dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Permasalahan tentang wisatawan dengan penduduk lokal dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat cukup menarik untuk diteliti mengingat bahwa adanya wisata Pulau Sepandan ini masyarakat bisa berinteraksi dengan orang-orang luar seperti daerah Kapuas Hulu, Pontianak maupun turis dan orang luar negeri lainnya, dan dengan adanya wisata Pulau Sepandan sangat membantu perekonomian masyarakat setempat dalam penanganan kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah informan yang merupakan sumber data utama dan dipilih secara purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi yang kemudian dianalisis secara kualitatif. Berdasarkan teori interaksi sosial yang dikemukakan oleh Gillin dan Gillin (Soekanto dan Sulistyowati 2017:65) yang dimaksud dengan interaksi sosial menjelaskan bahwa ada dua golongan proses sosial sebagai akibat dari interaksi sosial, yaitu proses sosial asosiatif dan proses sosial disosiatif. Disini  peneliti menggunakan proses sosial asosiatif yaitu kerja sama. Penelitian ini mencakup 3 hal yaitu interaksi sosial antara wisatawan dengan penduduk lokal, kerja sama (Cooperation), menangani kesejahteraan masyarakat diperlukan kerja sama antara wisatawan dengan penduduk lokal.


Full Text:

PDF

References


Buku

Adi, Isbandi Rukminto. 2015. Kesejahteraan Sosial. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada

Afrizal. 2017. Metode Penelitian Kualitatif. Jakarta: Rajawali Pers

Basrowi. 2014. Pengantar Sosiologi. Bogor: Ghalia Indonesia

Damsar. 2015. Pengantar Teori Sosiologi. Jakarta: Prenada Media Grup.

Fahrudin, Adi. 2012. Pengantar Kesejahteraan Sosial. Bandung: Refika Aditama.

Indrayanto. 2017. Metodologi Penelitian. Palembang: CV. Amanah.

Koentjaraningrat. 2016. Pengantar Ilmu Antropologi. Penerbit: Rineka Cipta

Nasikun. 2008. Sistem Sosial Indonesia. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Notowidagdo, Rohiman. 2016. Pengantar Kesejahteraan Sosial Berwawasan Iman Dan Takwa. Jakarta: Bumi Aksara.

Pitana, I Ghe dan I Ketut Surya Diarta. 2009. Pengantar Ilmu Pariwisata. Yogyakarta: CV. Andi Offset

Setiadi, Elly M dan Usman Kolip. 2011. Pengantar Sosiologi. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Soekanto, Soerjono dan Budi Sulistyowati. 2017. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: Rajawali Press.

Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suharto, Edi. 2009. Pekerjaan Sosial dan Kesejahteraan Sosial. Bandung: Refika Aditama

Suryadana, Liga M dan Vanny Octavia. 2015. Pengantar Pemasaran Pariwisata. Bandung: Alfabeta

Liony, Wijayanti dan Ihsannudin. 2013. “Strategi Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Nelayan Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan”. Jurnal Agriekonomika. Diakses 11 Januari 2021.

R, Zulfia. 2019. “Pola Interaksi Sosial Pengunjung Remaja Di Obyek Wisata Pantai Seruni Kabupaten Bantaeng”. Skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UM Makassar.

Tarmizi, Ahmad. 2017. “Dampak Interaksi Sosial Antara Masyarakat Pendatang (Wisatawan) Dengan Masyarakat Lokal Terhadap Eksistensi Budaya Lokal”. Skipsi. Fakultas Dakwah dan Komunikasi UNI Mataram.

Utari, Tira. 2019. “Interaksi Sosial Antara Guru dan Orang Tua Murid Di Sekolah Luar Biasa (SLB) Dharma Miranti Kota Singkawang”. Skipsi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNTAN Pontianak.

Undang-Undang

Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2009 Tentang Kesejahteraan Masyarakat

Internet

Setiawan, Samhis. 2021. Pariwisata. Diakses 11 Januari 2021. https://www.gurupendidikan.co.id/pariwisata/

Sora, N. 2017. Pengertian Pariwisata dan Jenis-jenisnya Rangkuman Lengkap. Diakses 11 januari 2021.

http://www.pengertianku.net/2017/04/pengertian-pariwisata-dan-jenis-jenisnya.html


Article Metrics

Abstract view : 448 times
PDF - 707 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 License.

Pemimpin Umum/Penanggung Jawab

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura

Wakil Pemimpin Umum

Wakil Dekan 1 Bidang Akademik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura

Dewan Penyunting Kehormatan

Dr.H,Martoyo, MA, Dr.Herlan, M.Si, Dr.Dedi Kusnadi, M.Si, Drs.Sabran Achyar, M.Si, Prof.Dr. Sy. Ibrahim Alqadrie, Prof. Dr. A B Tangdililing, M.A., Prof. Dr. Arkanudin, M.Si, Prof. Dr. Redatin Parwadi, M.A, Dr.Lukman Jafar, M.Si, Drs.Sukamto,M.Si, Dr.Hj.Hardilina,M.Si, Dr.H.Mochtaria M.Noh, M.Si, Dr.Ngusmanto (Scopus ID: 57191224744)

Dewan Penyunting (Editorial Board)

Dr.Ira Patriani, Dr.Rusdiono, M.Si, Dra.Kartika Ningtyas, M.Si, Drs.Asmadi, M.Si, Bima Sujendra, M.Si, Dewi Utami, M.Si, Ully Nuzullian, M.Si, Dr.Hasanah, Dr.Ema Rahmaniah, Dr.Sri Maryuni, M.Si, Dr.Nurfitri Nugrahaningsih, M.Si, Dra.Yulianti, M.Si, Dra.Syarmiati, M.Si, Dr.Pardi, M.Si, Dr.Indah Listyaningrum,M.Si, Viza Juliansyah, S.Sos., M.A.

SOCIOLOGIQUE, jurnal Mahasiswa S-1 Sosiologi Fisip Untan, https://jurmafis.untan.ac.id/index.php/sociologique/

Alamat: Kampus FISIP Untan Jl.Prof.Dr.H.Hadari Nawawi, Pontianak, Kalimantan Barat, Indonesia 

ISSN: 2442-5273

SK LIPI no. 0005.329/JI.3.2/SK.ISSN/2015.02